Singkawang – Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Asosiasi Konsultan Pajak Publik Indonesia (AKP2I) kian terasa lengkap dan bermakna karena dihadiri langsung oleh Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie dan Wakil Wali Kota Singkawang Muhammadin di Hotel Horison Ultima Singkawang.
Dalam sambutannya, Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie mengungkapkan bahwa pihaknya memberikan apresiasi positif dan merupakan suatu kehormatan tersendiri karena memilih Kota Singkawang sebagai tuan rumah kegiatan Rakernas dan perayaan HUT AKP2I ke-10.
“Bagi kami, peranan konsultan pajak sangat penting hari ini dalam menghitung, mengelola dan sebagainya terkait kewajiban perpajakan masyarakat. Harapan terbesar saya sebagai kepala daerah adalah tidak ada lagi Wajib Pajak yang kurang bayar, dipanggil serta diperiksa,” ungkapnya pada Kamis (27/11).

Ia menambahkan, AKP2I bisa memberikan wadah atau ruang untuk mengundang Wajib Pajak dalam memberikan edukasi, sehingga mereka tahu cara menghitung, melaporkan dan membayarkan pajak secara benar. Ia juga berpendapat bahwa masih banyak Wajib Pajak patuh namun belum mengerti pajak.
“Saya pikir membuka ruang dengan cara melakukan sinergi dengan konsultan pajak merupakan langkah yang bagus. Dimana kita punya tempat dan siap untuk turut serta membuat ruang tanya jawab melibatkan Wajib Pajak dengan para konsultan pajak. Dengan adanya program kerja dari Pengurus Daerah (PD) maupun Pengurus Cabang (PC) dari AKP2I mungkin setiap 3 bulan sekali melakukan audiensi atau sosialisasi kepada para Wajib Pajak dan Pemkot Singkawang bisa menjadi mediatornya,” tambahnya.
Baca Juga: https://akp2i.or.id/berita-artikel/pererat-silaturahmi-sinergi-membangun-negeri
Sementara itu, Wakil Wali Kota Singkawang Muhammadin juga menyampaikan bahwa konsultan pajak memiliki peranan penting untuk mendongkrak peningkatan pajak daerah.
“Dengan adanya konsultan pajak di wilayah Pemkot Singkawang ini bisa memberikan literasi maupun edukasi terkait pentingnya pajak dalam kehidupan. Karena ketika masyarakat sudah mengerti akan pajak, diharapkan Wajib Pajak akan taat pajak dan bermuara pada meningkatkan pendapatan negara maupun daerah,” ujarnya.
Menanggapi hal tersebut, Ketua Umum (Ketum) AKP2I Suherman Saleh menjelaskan bahwa kehadiran kedua pemimpin daerah tersebut menjadi simbol dukungan pemerintah terhadap upaya penguatan kapasitas para konsultan pajak dalam memberikan pelayanan profesional kepada Wajib Pajak.
“Kami berharap pertemuan ini bisa menjadi awal sinergi yang baik antara Pemkot Singkawang dengan para konsultan pajak yang bernaung di AKP2I dalam membantu peningkatan penerimaan negara,” jelasnya.

Tidak hanya itu saja, Ketua AKP2I PD Kalbar Arief Sapta Wendrianto pun mengatakan bahwa kedepannya akan menjalin kerja sama dengan Pemkot Singkawang dalam bentuk sosialisasi, audiensi dan lainnya.
“Kita juga merasa terpanggil untuk membantu Pemkot Singkawang untuk meningkatkan kesadaran pajak. Oleh karena itu, saya berencana jika memungkinkan pada bulan Desember ini akan mengadakan audiensi kepada Wajib Pajak untuk lapor SPT sebelum Januari,” katanya.
Adapun, perayaan HUT AKP2I ke-10 juga dilakukan kegiatan doa bersama dan pemotongan tumpeng sebagai bentuk rasa syukur dan harapan menjadi lebih baik kedepannya.